Wednesday, April 20, 2016

Analisa Sumber dan Penggunaan Dana

Laporan perubahan kas (cash flow statement) atau laporan sumber dan penggunaan kas disusun untuk menunjukan perubahan kas selama satu periode dan memberikan alasan mengenai perubahan tersebut dengan menunjukan darimana sumber-sumber kas dan penggunaan-penggunaanya.

Laporan sumber dan penggunaan kas menggambarkan atau menunjukan aliran atau gerakan kas yaitu sumber-sumber penerimaan   dan penggunaan kas dalam periode yang bersangkutan.

Laporan sumber dan penggunaan kas akan dapat digunakan sebagai dasar dalam menaksir kebutuhan kas dimasa mendatang dan kemungkinan sumber-sumber yang ada.

Sumber Penerimaan Kas
  • Berkurangnya aktiva lancar selain kas
  • Berkurangnya aktiva tetap
  • Bertambahnya depresiasi (penyusutan)
  • Bertambahnya hutang
  • Bertambahnya modal
  • Adanya laba operasi (EAT)
Sumber Penggunaan Kas

  • Bertambahnya aktiva lancar selain kas
  • Bertambahnya aktiva tetap
  • Berkurangnya hutang
  • Berkurangnya modal
  • Pembayaran cash deviden
  • Adanya rugi operasi



Working Capital

Working capital atau modal kerja didapat dari :
   
    WC    =  CA (AL)   -  CL (Hut. Lancar)

    Ket : CA : Current assets (aktiva lancar)
            CL  : Current Liabilities (Hutang lancar)
            WC : Working Capital (Modal Kerja)



No comments:

Post a Comment

Analisa Laporan Keuangan PT Pan Brothers Tbk - Sejarah

Sejarah PT Pan Brothers TBK PT. Pan Brothers Tbk (PBRX) adalah perusahaan yang bergerak di bidang tekstil dengan produksi utamanya ber...